buserekspose.com// *Pada hari Minggu (17/09/2023), Tim gabungan yang terdiri dari Sat Polairud Polres Bangka Barat, Korlap Pos Patroli UPLB Wil. Mentok, Personil KP. XXVIII-2005 Dit. Polairud Polda Kep. Babel, serta personil gabungan TNI dan Polri telah melakukan tindakan tegas dalam rangka mengosongkan wilayah tambang timah ilegal yang beroperasi di Perairan Laut Tembelok, Kap.Mentok Asin, Kel.Tanjung, Kec. Mentok, Kab.Bangka Barat.
Kegiatan ini merupakan bagian dari Harkamtibas yang melibatkan tindakan preemtif, preventif, dan Gakkum terkait aktivitas penambangan Ponton Isap Produksi (PIP) ilegal yang beroperasi di sekitar perairan Laut Tembelok Kp. Mentok Asin Kel.Tanjung, Kec. Muntok, Kab.Bangka Barat.
Kapolres Bangka Barat, AKBP Ade Zamrah SIK, melalui Kasat Polairud Iptu Yudi Lasmono, dengan tegas menegaskan kepada para penambang untuk segera meninggalkan wilayah perairan Laut Tembelok. Jika para penambang tidak mematuhi peringatan ini, Sat Polairud akan melakukan tindakan tegas dan terukur.
Kasat Polairud juga menjelaskan dari himbauan tersebut bukan hanya wilayah Tombelok namun para penambang dengan kesadaran juga telah mengosongkan wilayah tersebut termasuk di wilayah Keranggan
” Dari hasil kegiatan tadi banyak kami lihat Ponton berkelompok-kelompok meninggalkan wilayah tembelok dan Keranggan Berangsu meniggalkan Lokasi ”
( Indra/J indo )