Kegiatan Polisi Pena Satlantas Polresta Bogor Kota, Peduli Pendidikan Anak

banner 468x60

KOTA BOGOR – Satlantas Polresta Bogor Kota Polda Jabar melaksanakan kegiatan Polisi peduli pendidikan anak atau disingkat Polisi Pena, di SDN Panaragan Kidul, Rabu 3 Mei 2023.

banner 336x280

 

Hal tersebut sesuai dengan arahan Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso, dalam rangka peran serta Polri dalam pembentukan pendidikan karakter anak.

 

Kegiatan tersebut diisi dengan pemberian materi pendidikan karakter seperti kepatuhan terhadap peraturan, baik di sekolah maupun tempat tinggal.

 

“Kami beri motivasi kepada anak-anak terkait kepatuhan terhadap norma-norma yang barlaku, agar membangun karakter anak yang kuat,” terang Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso melalui Kasat Lantas Kompol Galih Apria, Rabu (3/4/2023)

 

Dalam kegiatan tersebut Kasat lantas Polresta Bogor Kota, membagikan sejumlah buku dan alat tulis kepada anak-anak sebagai bentuk apresiasi dan menambah semangat dalam belajar.

 

“Kegiatan ini akan berkelanjutan, kami akan berkeliling ke setiap sekolah di Kota Bogor karena kami ingin ikut andil dalam pendidikan karakter anak sebagai konselor dari luar sekolah,” pungkas Kompol Galih.

Red

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *