Polresta Bulungan Serap Keluh Kesah Masyarakat Melalui Program Minggu Kasih

banner 468x60

TANJUNG SELOR, Polda Kaltara – Polresta Bulungan – Melalui program “Police Goes To School” oleh Sat Binmas Polresta Bulungan berkunjung di salah satu sekolah menengah pertama di Kabupaten Bulungan, Senin (11/9/2023).
Kombes Pol Agus Nugraha S.H, S.I.K., M.H melalui PS Kasat Binmas Polresta Bulungan Iptu Bernard Siregar, S.H mengatakan, pada program itu sekaligus dilakukan sosialisasi. Ratusan pelajar tingkat menengah pertama sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut.
Acara dimulai sejak pagi hingga siang hari. Dan sosialisasi di kalangan pelajar, terkhusus yang berada di jenjang tingkat menengah dianggap sangat penting. Sejumlah pelajar mengutarakan keluhan dan harapannya.
Salah satunya dari Herman, yang menanyakan perihal kesiapan jika ingin menjadi anggota kepolisian. Dengan harapan ke depan dirinya dapat menjadi bagian dari aparat kepolisian tersebut. “Apa saja pak yang harus kami siapkan untuk bisa jadi Polisi?” tanyanya kepada pihak kepolisian.
Tak menunggu waktu lama, pertanyaan tersebut langsung ditanggapi. Dijelaskan Kasat Bias Polresta Bulungan bahwa yang harus dipersiapkan adalah fisik dan akademik. Untuk fisik bisa kalian tingkatkan dengan latihan mandiri mau dirumah ataupun di tempat olahraga lainnya seperti Joging, Push Up, Sit Up, Pull Up dan lain-lain.
Kemudian untuk akademik adik-adik bisa membeli buku Tes Masuk TNI/Polri ataupun latihan soal-soal di Platform Media Sosial yang banyak sekali disediakan. Pokoknya yang menjadi kunci sukses kalian adalah harus selalu Berlatih, Belajar dan Berdoa.
Pertanyaan lainnya dari Margaretha, “Bagaimana pak jika kami menyaksikan ada teman yang melakukan kenakalan remaja, seperti merokok di lingkungan sekolah dan sebagainya?”
Kasat Binmas menanggapi bahwa pertama yang pertama harus dilakukan adalah dengan mengingatkannya/menegur teman kalian tersebut. Namun, jika masih dilakukan, maka kalian bisa melaporkan kepada Guru kalian untuk kemudian Guru bertanggung jawab untuk mengambil tindakan yang terukur.
Apabila sudah selesai dilaksanakan dan ternyata belum menemui titik terangnya, maka guru dapat berkoordinasi dengan Sat Binmas Polresta Bulungan untuk melakukan pembinaan kepada yg bersangkutan agar tidak melakukan kejahatan tersebut. (HmsPolresta)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *